Menikmati Kuliner Khas Jogja yang Istimewa di Restoran
Jiwa Jawi
Kuliner khas Jogja banyak
diburu oleh wisatawan dari luar daerah. Jika Anda termasuk orang yang senang
wisata kuliner dan menyukai makanan khas Jogja maka bisa berkunjung ke Restoran
Jiwa Jawi.
Restoran ini banyak
dipilih oleh para wisatawan karena menyediakan kuliner yang lezat serta tempat
yang cozy. Pilihan menu yang lengkap menjadi restoran ini cukup populer di
tengah masyarakat Jogja. Tempat ini menjadi salah satu restoran yang sangat
direkomendasikan bagi para pelancong.
Restoran dengan Konsep Tradisional
Di Jogjakarta memang ada
begitu banyak restoran yang bisa ditemukan.Tidak sulit untuk menemukan restoran
dengan menu makanan modern. Jika Anda ingin suasana tradisional, Restoran
Jiwa Jawi ini adalah pilihan menarik.
Konsep restoran yang
tradisional membuat banyak orang tertarik untuk mampir ketika melihat pertama
kali. Konsep ini juga menjadi ciri khas dari restoran. Setiap pengunjung atau
wisatawan yang menikmati kuliner di sini bukan hanya bisa menemukan banyak menu
unik, namun juga belajar tentang filosofi Jawa.
Lokasi Restoran Jiwa Jawi
Restoran ini lokasinya
berada di Bantul atau tepatnya di Banyutemumpang, Bangunjiwo, Bantul,
Yogyakarta. Tempat ini buka pada hari Selasa sampai Minggu dari jam 18.00 WIB
sampai 21.00 WIB.
Restoran ini memang buka
di malam hari sehingga suasananya benar-benar begitu nyaman dan seru. Kesan
tradisional akan sangat terasa namun juga memunculkan suasana romantis.
Keunikan Restoran Jiwa Jawi
Keunikan dari restoran ini
adalah bangunannya yang berada di tengah hutan. Selain itu, terdapat aturan
unik bagi setiap pengunjung yaitu tidak boleh mengatakan hal-hal yang kurang
baik mengenai restoran. Tempat makan ini tempat viral karena memang ada banyak
keunikan yang dimiliki.
Bangunan yang Berbeda
Sudah jelas jika restoran
ini sangat istimewa karena memiliki bangunan yang mengusung filosofi Jawa.
Tempat makan ini memiliki bangunan yang disesuaikan dengan kontur tanah. Ketika
masuk ke gerbang, Anda akan benar-benar seolah seperti berada di tempat yang
sangat tradisional.
Biasanya restoran di Jogja memilih lokasi di dekat jalan
raya. Akan tetapi berbeda dengan restoran ini yang justru memilih lokasi di
tengah hutan. Setiap pengunjung bisa menikmati makanan lezat di malam hari
dengan suasana yang sunyi dan jauh dari kebisingan kendaraan.
Pada bangunan Restoran Jiwa Jawi, Anda akan
menemukan banyak ornamen serta ukiran khas Jawa. Ukiran-ukiran ini membuat
restoran terlihat sangat indah dan memanjakan mata.
Banyak dari pengunjung
yang senang berfoto-foto di depan ukiran-ukiran tersebut. Anda bisa membawa
kamera atau menggunakan kamera Smartphone untuk berswafoto. Foto yang
didapatkan dari restoran ini, nantinya bisa Anda upload di sosial media.
Fasilitas di Restoran Jiwa Jawi
Meskipun lokasinya berada
di tengah hutan, Restoran Jiwa Jawi ini memiliki fasilitas yang cukup
lengkap. Setiap pengunjung bisa menikmati berbagai fasilitas seperti toilet,
mushola, area parkir, spot foto, dan tempat makan yang nyaman.
Tempat ini cocok
dikunjungi oleh siapa saja terutama yang senang berwisata kuliner di malam
hari. Menu makanan yang ditawarkan cukup lengkap dengan harga yang affordable.
Restoran ini memiliki konsep yang berbeda dari restoran pada umumnya. Anda akan
merasakan suasana yang nyaman dan menenangkan ketika menyantap makanan di sana.
Sekarang Anda tidak perlu
bingung ketika ingin menemukan tempat makan hits di Jogja yang nyaman. Restoran
jiwa Jawi bisa menjadi tempat nongkrong bersama teman dan keluarga saat
berkunjung ke Jogjakarta.